ARDnusantara.com, Inhil,- Hari ini dilaksanakan salah satu tahapan Pemilu 2024 yaitu lanjutan rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Inhil, Kamis (29/2/2024).
Terkait kegiatan tersebut Polres Inhil melaksanakan pengamanan secara maksimal untuk antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan serta menjamin pleno berjalan aman.
Didampingi Ketua KPU dan Bawaslu Inhil, Kapolres AKBP Budi Setiawan melakukan pengecekan kesiapan personil saat melakukan pengamanan di lokasi Rapat pleno KPU, Gedung Engku Kelana Tembilahan.
Dijelaskan AKBP Budi ada 136 personil yang diturunkan untuk melakukan pengamanan pada tahapan pleno di KPU Kabupaten Inhil yang berlangsung mulai tanggal 27 hingga 29 Februari 2024 ini.
“Saya berharap kegiatan rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Inhil dapat berjalan aman dan lancar,” ujarnya.
"Pengamanan ini dilakukan Polres Inhil untuk memastikan keamanan proses rekapitulasi, dengan harapan pelaksanaan Rapat Pleno di KPU Inhil dapat berjalan dengan aman dan lancar tidak ada kendala," tutupnya.
Adapun kuat Personil Pengamanan Pleno yakni sebanyak 136 personel, 49 personil OMB, 25 personil Pam Pleno, 30 personil BKO Brimob Polda Riau, 10 personil TNI, 15 personil Satpol PP dan Dishub 7 personil.***