ARDnusantara.com, - KECAMATAN TANAH MERAH - INHIL, - Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H. Herman didampingi ketua TP PKK Inhil Hj. Katerina Susanti meninjau lokasi musibah tanah longsor sekaligus menyerahkan bantuan secara langsung kepada korban di Kecamatan Tanah Merah, Jum’at (10/05/2024).
Dalam kunjungannya H.Herman menyampaikan empati serta keprihatinan yang mendalam kepada korban atas musibah yang mereka alami.
"Saya turut mengucapkan simpati serta keprihatinan yang mendalam atas musibah ini, semoga kita semua tabah dalam menghadapi segala ujian," ujar H.Herman.
Selain itu Haji Herman bilang pemerintah daerah akan berupaya membantu relokasi rumah warga ke tempat yang lebih aman.
“Nanti sama-sama kita diskusikan, kalau sepakat nanti kami berkeinginan membangunkan kembali rumah warga yang tertimpa musibah dilokasi yang lebih aman," ujar Pj. Bupati Inhil itu.
H.Herman juga mengingatkan agar warga selalu waspada terhadap adanya potensi bencana longsor.
“Dengan kondisi wilayah yang rawan seperti ini, saya meminta agar masyarakat selalu waspada, semoga bencana longsor yang tidak kita inginkan ini tidak kembali terjadi,” tutup H. Herman.
Sebelumnya musibah tanah longsor yang menimpa warga Dusun Perigi Raja Desa Tanah Merah itu terjadi pada Selasa, 30/04/2024 lalu, akibatnya sebanyak 6 rumah warga alami rusak parah sehingga 8 Kepala Keluarga (KK) serta 24 jiwa warga ikut terdampak. Namun tidak terdapat korban jiwa dalam musibah tersebut, kerugian ditaksir mencapai 500 juta rupiah. ***