google.com, pub-5820561844112673, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Iklan

Puluhan Tahun Infrastruktur Jalan Tak Pernah Tersentuh Pemerintah, Kades Bagan Jaya Ucapkan Terima Kasih Kepada Pj. Bupati Inhil Herman

Author by Fitra Andriyan
Saturday, July 6, 2024 | July 06, 2024 WIB Last Updated 2024-07-06T17:51:43Z

 

Haji Herman Penjabat Bupati Inhil saat lakukan monitoring perbaikan jalan di kecamatan Enok/dok.pro

ARDnusantara.com, INHIL – Penjabat Bupati Inhil Herman lakukan peninjauan pembangunan rehabilitasi ruas jalan penghubung antar desa di Kecamatan Enok Kabupaten Indragiri Hilir Sabtu, 06/07/2024.

Ruas jalan penghubung antar Desa Suhada dan Desa Bagan Jaya sepanjang 5 km tersebut dikatakan Herman sebagai bentuk perhatian pemerintah kabupaten inhil dalam membenahi berbagai infrastruktur yang rusak agar dapat menunjang masyarakat dalam melakukan berbagai aktifitas. 

"Jalan eks transmigrasi yang sudah menjadi ruas jalan Kabupaten akan kita kita perhatikan. Mengingat banyak masyarakat Bagan Jaya yang menggunakan atau memanfaatkan jalan ini menuju akses ruas jalan Nasional hingga ke pelabuhan samudera Kuala Enok," terang Herman.

Diketahui Penjabat Bupati Inhil tersebut gencar melakukan monitoring terhadap beberapa pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan yang tersebar di wilayah inhil guna memastikan proses pengerjaan benar-benar sesuai harapan masyarakat tempatan. 

Ia pun meminta kepada warga agar selalu menjaga sarana dan prasarana jalan yang sudah di bangun oleh pemerintah agar dapat di pergunakan warga secara maksimal untuk menunjang berbagai aktifitas hilir mudik warga. 

"Akses jalan ini sangat diperlukan masyarakat, untuk itu kepada masyarakat diharapkan sama-sama menjaga akses jalan yang sudah di perbaiki ini sehingga dapat digunakan dalam waktu yang lama," harap Pj. Bupati Herman. 

Kepala Desa Bagan Jaya Kecamatan Enok M.Afifi, mengatakan beberapa ruas jalan penghubung di desanya sejak puluhan tahun lamanya tidak pernah tersentuh perhatian dari pemerintah kabupaten Indragiri Hilir. 

"Terimakasih kepada Pj.Bupati yang telah memperhatikan jalan ini, mengingat akses jalan ini sangat vital bagi masyarakat 4 Dusun yang ada Desa Bagan Jaya, dimana jalan ini belum pernah diperhatikan semenjak tahun 1993," pungkasnya.***

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Puluhan Tahun Infrastruktur Jalan Tak Pernah Tersentuh Pemerintah, Kades Bagan Jaya Ucapkan Terima Kasih Kepada Pj. Bupati Inhil Herman

Trending Now

Iklan